Simak Cara Ampuh Menghilangkan Noda Minyak di Sofa

Salah satu permasalahan yang paling umum dialami banyak orang pada sofa yakni adanya kotoran akibat berbagai noda yang menempel. Bahkan, hal ini sering dialami oleh keluarga yang memang di rumahnya banyak terdapat anak kecil. Sehingga, tak heran jika kondisi sofa sering kali terlihat kotor lantaran adanya noda minyak dari aktivitas yang dilakukan anak – anak. Namun, masalah itu kini dapat diatasi dengan berbagai cara menghilangkan noda minyak di sofa secara ampuh. Bahkan, sofa Anda dijamin akan terlihat seperti baru lagi setelah melakukan cara ampuh ini. 

cara menghilangkan noda minyak

“kunjungi juga: bersih rumah batam

Cara ampuh menghilangkan noda minyak di sofa

Jika dibandingkan dengan sofa kulit, masyarakat Indonesia rupanya lebih memilih untuk membeli sofa kain. Hal ini dikarenakan, cara perawatannya terbilang lebih mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Namun, apabila mendapatkan permasalahan seperti noda minyak yang menempel di sofa, tentu saja hal ini sangat mengganggu kenyamanan bukan? Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui cara menghilangkan noda minyak secara ampuh yang dapat dilakukan seperti berikut ini:

“kunjungi juga: jasa cleaning service batam

 

·                  Baking soda

Langkah awal yang bisa Anda lakukan untuk membersihkan noda minyak pada sofa yakni dengan menggunakan baking soda. Caranya, Anda tinggal mengoleskan baking soda pada noda minyak kemudian diamkan selama 10 menit. Setelah itu, bersihkan menggunakan cairan vodka untuk mengangkat sisa noda minyak yang menempel pada sofa.

·                  Campuran air dan cuka

Dengan campuran air dan cuka ini, Anda bisa membersihkan noda minyak yang menempel di sofa dengan menggunakan kain microfiber. Tujuannya, yakni untuk membantu larutan air dan cuka dalam mengoleskannya pada sofa. Sehingga, noda minyak pada sofa benar – benar hilang. 

·                  Campuran air dan deterjen

Cara menghilangkan noda minyak selanjutnya, Anda bisa menggunakan campuran air dan deterjen. Dalam membersihkan noda minyak ini, sebaiknya Anda memilih deterjen yang tidak memiliki bahan – bahan keras. Sehingga, warna pada sofa tidak akan pudar. Setelah itu, Anda tinggal campurkan air dan deterjen pada bagian noda minyak yang menempel pada sofa menggunakan lap.